Simalungun, SUN –
Kondisi Jalan Nagori Boluk menuju Perkebunan Mayang
yang tepatnya di Kec. Bosar Maligas
kupak kapik serta sudah sangat memprihatinkan, padahal jalan tersebut adalah
akses menuju perkebunan Mayang dan perkebunan Bukit V, penduduk setempat yang
bertempat tinggal di Nagori Boluk sudah sangat resah karena jalan yang mereka
lalui saat ini banyak lubang dan tergenang air. Sudah banyak pengendara sepeda
motor yang melintasi jalan tersebut mengalami kecelakaan jatuh dari sepeda
motor karena mesin sepeda motornya tersangkut di batu.
Dari
pengamatan Pers SUN Biro Simalungun, belum lama ini, kondisi jalan yang berada di Nagori Boluk
tersebut sudah banyak tumpukan sampah di jalan, masyarakat melakukan hal
tersebut biar pengguna jalan dan pemerintah tahu bahwa jalan yang ditimbun
sampah lobangnya sudah sangat dalam dan masyarakat agar berhati – hati saat
melintasi jalan tersebut.
Kerusakan
jalan yang berada di Nagori Boluk Kec. Bosar Maligas tersebut terjadi
dikarenakan banyaknya mobil perkebunan yang melintasi jalan tersebut melebihi
kapasitas muatan dengan mengangkut hasil perkebunan atau mobil tangki bermuatan
minyak CPO dan mobil trailer bermuatan pupuk menuju PKS (pabrik kelapa sawit).
Mobil
yang membawa muatan puluhan ton itulah yang dituding sebagai penyebab jalan di
Nagori Boluk jadi hancur serta rusak parah, seharusnya jalan tersebut sudah
dapat diperbaiki secara permanen agar semua masyarakat yang melintasi jalan
tersebut tidak mengalami hambatan dan masyarakat mengharapkan jalan yang berada
di Nagori Boluk ini benar – benar diperhatikan oleh pemerintah, karena jalan
tersebut sudah rusak bertahun- tahun lamanya. (DFS)
Post A Comment:
0 comments: